Saturday 20 April 2019

Bupati dan Wakil Bupati Ciamis Dilantik, Warga Padati Pendopo Kabupaten

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik Herdiat Sunarya-Yana D Putra sebagai Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (20/4/2019). Pasangan ini seharusnya dilantik pada 7 April 2019. Namun, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menundanya dengan alasan menjaga ketenangan menjelang pemilu serentak. Usai dilantik, pasangan Herdiat-Yana menuju Pendopo Kabupaten Ciamis. Di sana, mereka sudah disambut masyarakat Ciamis.

Berdasarkan pantauan di lapangan, Herdiat-Yana tiba di Pendopo Ciamis pada pukul 15.50. Sebelum memasuki pendopo, masyarakat Ciamis dari berbagai elemen menyambut mereka di sejumlah perempatan jalan. Mereka membentangkan spanduk bertuliskan ucapan selamat kepada pasangan tersebut. 

Setiba di pendopo, Herdiat menyampaikan sambutan pertamanya sebagai Bupati Ciamis. "Tanpa perjuangan, pengorbanan semua tidak mungkin saya bisa berdiri di sini," ujar Herdiat, di Pendopo Ciamis, Jawa Barat, Sabtu.  Kemenangan Herdiat-Yana, kata dia, merupakan kemenangan warga Tatar Galuh Ciamis. 

Menurut Herdiat, perjuangan baru dimulai hari ini hingga lima tahun ke depan. "Mari kita sama-sama berjuang. Kita tata, bangun Ciamis supaya lebih baik, maju, dan masyarakatnya lebih sejahtera," katanya.  Herdiat kemudian menyampaikan pesan Ridwan Kamil saat melantiknya agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. "Terutama seluruh jajaran ASN (aparatur sipil negara). ASN tidak untuk dilayani, tetapi melayani masyarakat Tatar Galuh Ciamis," ujar Herdiat. 


EmoticonEmoticon